Abu Muhammad Ar-Rawabithi
Abu Muhammad Ar-Rawabithi
CARA-GLOBAL.BLOGSPOT.COM: Ia termasuk seorang ulama yang paling zuhud di Andalusia.
Ibnu Masdi belajar darinya, ia berkata, “Abu Muhammad wafat pada tahun 627 H, pada suatu hari ia bertamasya ke teluk Andalusia, dan menempati masjid sebagai tempat tinggalnya, Abu Muhammad memiliki berbagai karomah, ia pernah ditahan di Tortosa (sebuah kota di Andalusia), di dalam penjara, mereka memborgol dan membelenggu kaki Abu Muhammad, pada suatu malam sipir Nasrani berpatroli dan melihatnya sedang shalat, belenggunya terlepas di sampingnya, betapa terkejut sipir tersebut.
Ketika pagi tiba, kakinya telah terbelenggu kembali, karena penasaran, malam berikutnya sipir tersebut mengawasinya kembali, dan ia kembali melihat seperti malam sebelumnya, maka sipir itu mengabarkan hal tersebut kepada para pendeta, mereka berkata, “Panggil Abu Muhammad ke hadapan kami!” sipir tersebut membawanya ke hadapan para pendeta, maka terjadilah perbincangan antara para pendeta dan Abu Muhammad, akhirnya pendeta puin berkata kepadanya, “Kami tidak dapat menahanmu, pergilah! Di Tharsus terdapat sebuah sungai yang diseberangi dengan perahu kecil, seorang tawanan memintanya untuk membawa ia ke seberang sungai tersebut, maka Abu Muhammad menceburkan diri dan membawanya hingga ke tengah sungai, orang-orang Nasrani sangat takjub, kisah ini pun langsung tersebar dimana-mana.
sumber: an-nubala
Labels: Abu Muhammad Ar-Rawabithi
0 Comments:
Post a Comment
Silakan isikan komentar dengan bahasan yang santun
Subscribe to Post Comments [Atom]
<< Home